Off-Site Training “Excel for Business Users” bersama Bapenda Jabar

Native Enterprise menyelenggarakan Off-Site Training Excel for Business Users pada tanggal 04 – 05 Maret 2024. Off-Site Training ini diikuti oleh peserta dari Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Barat (Bapenda Jabar).

Dalam training ini dibahas penggunaan perintah dasar serta fitur-fitur utama pada aplikasi Microsoft Excel yang umum diterapkan di lingkungan bisnis dan perusahaan. Pokok bahasan materinya dimulai dari pengenalan formula dan fungsi untuk mempermudah proses kalkulasi data; perintah dasar manajemen data; visualisasi data; hingga pengenalan fitur Pivot Table pada Excel.

Diharapkan setelah mengikuti training ini peserta dapat menggunakan perintah dan fitur-fitur utama pada aplikasi Microsoft Excel hingga kemudian dapat diterapkan untuk keperluan olah data dalam ruang lingkup pekerjaan maupun aktifitas sehari-hari.

Hubungi kami jika kantor / perusahaan Anda berminat untuk mengikuti Training / Pelatihan ini: